sentralsoal.com - Pada kesempatan kali ini admin akan membagikan kumpulan contoh soal hukum newton dilengkapi kunci jawaban mata pelajaran IPA kelas 7 kurikulum merdeka belajar. Semoga apa yang admin bagikan kali ini dapat membantu Bapak, Ibu Guru, dan peserta didik dalam mencari referensi seputar contoh soal hukum newton dilengkapi kunci jawaban mata pelajaran IPA kelas 7 kurikulum merdeka.
Gambar: freepik.com
1. Pada saat kita menaiki bus dan tiba-tiba bus mengerem secara mendadak, maka tubuh kita secara tidak langsung tubuh kita akan terdorong kedepan. Hal tersebut menunjukkan ....
A. Hukum Newton
B. Hukum I Newton
C. Hukum II Newton
D. Hukum III Newton
2. Kecenderungan mempertahankan posisi sering disebut ....
A. Hukum II Newton
B. Hukum III Newton
C. Inersia
D. Aksi Reaksi
3. Syarat terjadinya aksi dan reaksi dalam hukum newton 3, kecuali ....
A. arah gaya berlawanan
B. terjadi pada benda berbeda
C. besar gaya sama
D. gayanya searah
4. Berikut merupakan pernyataan yang benar tentang hukum II Newton .... (Pilihan jawaban lebuih dari satu)
A. Percepatan berbanding lurus dengan gaya yang diberikan dan berbanding terbalik dengan massa benda
B. Percepatan berbanding lurus dengan massa benda dan berbanding terbalik dengan gaya yang diberikan
C. Makin besar gaya yang diberikan pada benda, percepatannya semakin besar
D. Makin besar gaya yang diberikan pada benda, percepatannya semakin kecil
5. Salah satu contoh gaya tak sentuh adalah ....
A. Gaya Gesekan
B. Gaya Magnet
C. Gaya Menarik meja
D. Gaya mendorong lemari
6. Diketahui suatu benda bermassa 2 kg bergerak dengan kecepatan 10 m/s². Berapa besar resultan gaya yang menggerakkan benda tersebut ....
A. 10 newton
B. 20 newton
C. 30 newton
D. 40 newton
7. Apabila suatu gaya bekerja pada benda-benda ditunjukkan oleh keadaan berikut kecuali ....
A. benda mengalami perubahan arah gerak
B. benda bergerak dengan kecepatan tetap
C. benda diam menjadi bergerak
D. benda bergerak menjadi diam
8. Diketahui suatu gaya sebesar 40 newton bekerja pada sebuah benda bermassa 5 kg. Berapa percepatan benda tersebut ....
A. 8 m/s²
B. 4 m/s²
C. 20 m/s²
D. 200 m/s²
9. Suatu benda dikatakan dalam keadaan seimbang jika pada benda tersebut ....
A. terdapat dua gaya yang searah
B. terdapat empat gaya yang searah
C. terdapat sejumlah gaya yang besarnya sama
D. resultan seluruh gaya yang bekerja sama dengan nol
10. Berikut merupakan pernyataan yang benar tentang hukum III newton .... (Pilihan jawaban lebih dari satu)
A. Gaya aksi-reaksi bekerja pada satu benda dengan arah gaya yang berlawanan
B. Gaya aksi-reaksi bekerja pada dua benda dengan arah gaya yang berlawanan
C. Gaya aksi sama besar dengan gaya reaksi
D. Gaya aksi searah dengan gaya reaksi
11. Perhatikan kegiatan berikut!
1) Benda di lantai licin bergerak lebih cepat
2) Saat direm mendadak, tubuh penumpang terdorong ke belakang
3) Baling-baling kapal laut mendorong air laut ke belakang, maka kapal bergerak ke depan
4) Ketika peluru melesat keluar, senapan terdorong ke belakangKegiatan yang sesuai dengan hukum III
Newton ditunjukkan oleh nomor ....
A. 2) dan 4)
B. 3) dan 4)
C. 1) dan 2)
D. 1) dan 3)
12. Sebuah benda diberikan gaya sebesar 15 Newton dan bergerak dengan kecepatan 5 m/s². Berapakah massa benda tersebut ....
A. 1 kg
B. 2 kg
C. 3 kg
D. 4 kg
13. Apabila gaya sebesar 12 N digambarkan dengan anak panah sepanjang 6 cm, maka anak panah sepanjang 30 cm menggambarkan gaya sebesar ....
A. 50 N
B. 40 N
C. 90 N
D. 60 N
14. Hukum I Newton merupakan hukum yang berkaitan dengan ....
A. gerak jatuh bebas
B. gaya aksi reaksi
C. kecenderungan mempertahankan posisi semula
D. hubungan gaya, massa dan percepatan benda
15. Ketika mengendarai mobil dianjurkan menggunakan sabuk pengaman untuk menahan badan dari benturan. Hal ini sesuai dengan hukum ....
A. Hukum Newton II
B. Hukum Newton III
C. Hukum Gravitasi Newton
D. Hukum Newton I
16. Perhatikan kegiatan berikut!
1) Benda di lantai licin bergerak lebih cepat
2) Saat direm mendadak, tubuh penumpang terdorong ke belakang
3) Baling-baling kapal laut mendorong air laut ke belakang, maka kapal bergerak ke depan
4) Ketika peluru melesat keluar, senapan terdorong ke belakang
Kegiatan yang sesuai dengan Hukum Newton III ditunjukkan oleh nomor ....
A. 3) dan 4)
B. 2) dan 4)
C. 1) dan 2)
D. 2) dan 3)
17. Seorang anak tidak sengaja menendang batu saat berjalan sehingga kakinya sakit. Peristiwa ini menunjukkan penerapan dari ....
A. Hukum Newton I
B. Hukum Newton III
C. Hukum Gravitasi Newton
D. Hukum Newton II
18. Seekor ikan yang bergerak dengan siripnya menghasilkan gaya dorong sehingga ikan tersebut bergerak didalam air, peristiwa tersebut termasuk kedalam Hukum ....
A. Hukum Newton 3
B. Hukum Pascal
C. Hukum Newton 1
D. Hukum Newton 2
19. Menurut Hukum Newton II, percepatan gerak benda dipengaruhi oleh .... (Pilihan jawaban lebih dari satu)
A. Gaya yang bekerja pada benda
B. Percepatan gravitasi benda
C. Berat benda
D. Massa benda
20. Perhatikan peristiwa berikut!
1) Lampu sepeda menyala karena berputarnya dinamo
2) Penerjun payung membuka parasut saat akan mendarat
3) Buah durian jatuh dari pohon
4) Pegas merenggang saat digantungi bebas
Peristiwa yang melibatkan gaya sentuh ditunjukkan oleh angka ....
A. 2) dan 4)
B. 3) dan 4)
C. 1) dan 2)
D. 1) dan 3)
21. Tali busur panah yang ditarik akan kembali ke posisi semula jika dilepaskan. Peristiwa tersebut terjadi karena tali busur panah memiliki ....
A. Gaya pegas
B. Gaya gravitasi
C. Gaya otot
D. Gaya sentuh
22. Ketika penumpang sedang naik mobil yang sedang melaju dengan kencang tiba-tiba direm mendadak, maka penumpang akan terdorong ke depan. Hal ini sesuai dengan ....
A. Hukum Newton 3
B. Hukum Pascal
C. Hukum Newton 1
D. Hukum Newton 2
23. Dua buah gaya masing-masing F1 =75 N ke kiri dan F2=60 N ke kanan. Resultan gaya yang dihasilkan dan arahnya adalaha ....
A. 135 N ke kiri
B. 135 N ke kanan
C. 15 N ke kanan
D. 15 N ke kiri
24. Percepatan sebuah benda berbanding lurus dengan resultan gaya yang bekerja pada benda dan berbanding terbalik dengan massa benda tersebut. Hal ini sesuai dengan ....
A. Hukum I Newton
B. Hukum II Newton
C. Hukum III Newton
D. Hukum IV Newton
25. Sebuah kursi roda yang semula diam lalu di dorong oleh Dodi sehingga bergerak dengan percepatan tetap 3 m/s². Kecepatan kursi setelah bergerak selama 10 detik adalah ....
A. 3,3 m/s
B. 3,4 m/s
C. 3 m/s
D. 0,3 m/s
26. Kereta api bergerak makin lambat. Apa yang terjadi ....
A. sudah mendekati stasiun
B. Masinis ngantuk
C. ada gaya bersih yang bekerja pada kereta
D. ada yang menghalangi di jalur kereta
27. Kereta api bergerak dengan kecepatan 80 m/s menuju stasiun. Kereta di rem hingga selang waktu 20 detik sebelum berhenti total. Besar percepatan yang dibutuhkan oleh kereta adalah ....
A. 8 km/jam
B. 4 km/jam
C. 8 m/s²
D. 4 m/s²
28. Sebuah bola dilemparkan ke samping dan membentuk lintasan melengkung parabola. Apa yang bisa disimpulkan ....
A. Ada gaya bersih yang bekerja pada bola
B. tidak ada gaya bersih yang bekerja pada bola
C. bola mempunyai massa
D. bola bergerak rotasi
29. Perhatikan jenis gaya berikut!
1) gaya otot
2) gaya pegas
3) gaya mesin
4) gaya listrik
Gaya yang termasuk ke dalam gaya tak sentuh ditunjukkan pada nomor ....
A. 1)
B. 2)
C. 3)
D. 4)
30. Berikut merupakan efek dari diberikannya gaya pada suatu sistem yaitu .... (Pilihan jawaban lebih dari satu)
A. Tidak memberikan efek apapun
B. Menghentikan gerak benda
C. Merubah Kecepatan
D. Menggerakkan objek
31. Berikut ini peristiwa yang berhubungan dengan Hukum I Newton adalah ....
A. berat benda di bulan lebih kecil daripada benda yang sama di bumi
B. ketika mobil tancap gas, badan kita terdorong ke depan
C. sebuah mobil direm, lama-kelamaan berhenti
D. sebuah benda dapat terjatuh ke bawah
32. Seorang anak mendorong benda dengan gaya 80 N sehingga benda tersebut bergerak dengan kecepatan tertentu. Jika massa benda tersebut 20 kg, hitunglah percepatan benda tersebut ....
A. 5 m/s²
B. 4 m/s²
C. 12 m/s²
D. 10 m/s²
33. Sebuah balok bermassa 5 kg (berat w = 50 N) digantung dengan tali dan diikatkan pada atap. jika balok diam maka berapakah tegangan talinya adalah ....
A. 45 N
B. 50 N
C. 25 N
D. 35 N
34. Sebuah benda bergerak di atas lantai. Kecepatan benda tersebut semakin lama semakin kecil dan akhirnya berhenti. Gaya yang menyebabkan gerak benda tersebut semakin melambat adalah ....
A. Gaya Tarik
B. Gaya Berat
C. Gaya Dorong
D. Gaya Gesek
35. Untuk mempercepat benda dengan massa 6 kg dari kecepatan 21 m/s menjadi 33 m/s selama 3 detik diperlukan gaya sebesar ....
A. 18 N
B. 15 N
C. 27 N
D. 24 N
36. Gaya gesekan adalah gaya yang terjadi bila dua permukaan benda saling bersentuhan. Arah gaya gesekan selalu ....
A. searah dengan gerakan benda
B. menuju ke pusat bumi
C. berlawanan arah dengan gerakan benda
D. tegak lurus dengan permukaan benda
37. Pernyataan berikut ini yang bukan merupakan perwujudan dari hukum Newton III adalah ....
A. bola yang ditendang akan berhenti karena mengenai jaring gawang
B. seseorang yang bergerak menggunakan sepatu roda
C. peristiwa peluncuran roket
D. pendayung yang menggerakkan kapal
38. Peristiwa yang menguntungkan akbita adanya gaya gesekan adalah ....
A. Pengereman untuk memperlambat laju kendaraan
B. Gesekan angin pada mobil yang sedang melaju
C. Gesekan kopling pada mesin mobil
D. Permukaan ban mobil yang semakin halus
39. Gaya gesekan antara meja dengan lantai merupakan contoh gaya ....
A. Gaya tarik
B. Gerak Benda
C. Gaya Tak Sentuh
D. Gaya Sentuh
40. Saat magnet didekatkan dengan besi maka besi akan tertarik ke arah magnet, peristiwa ini merupakan contoh ....
A. gaya sentuh
B. gaya tak sentuh
C. gaya
D. dorongan
41. Gaya merupakan besaran .... (Pilihan jawaban lebih dari satu)
A. Pokok
B. Turunan
C. Vektor
D. Skalar
42. Benda yang tidak mengalami resultan gaya akan tetap diam atau bergerak lurus beraturan. Hal ini dikenal dengan hukum ....
A. III Newton
B. IV Newton
C. I Newton
D. II Newton
43. Ketika suatu benda memberikan gaya pada benda kedua, benda kedua tersebut memberikan gaya yang sama besar tetapi berlawanan arah terhadap benda pertama. Hal ini sesuai dengan ....
A. Hukum I Newton
B. Hukum II Newton
C. Hukum III Newton
D. Hukum IV Newton
44. Gaya berbanding lurus dengan masa dan percepatan. Hal ini sesuai dengan hukum ....
A. III Newton
B. IV Newton
C. I Newton
D. II Newton
45. Berikut pernyataan yang benar mengenai Hukum II Newton adalah ....
A. semakin besar massa benda semakin besar percepatannya
B. semakin besar percepatan semakin kecil gaya dorongnya
C. semakin besar gaya maka semakin besar percepatannya
D. semakin besar gaya semakin kecil percepatannya
46. Ketika benda A mengerjakan gaya pada benda B, maka benda B juga akan memberikan gaya yang sama dengan gaya benda A. Konsep ini merupakan hukum ....
A. III Newton
B. IV Newton
C. I Newton
D. II Newton
47. Peristiwa yang berhubungan dengan Hukum 1 Newton berikut adalah ....
A. penerjun payung bergerak ke bawah
B. sebuah mobil direm sehingga menjadi berhenti
C. ketika mobil digas, badan kita terdorong ke belakang
D. berat astronot di bulan lebih kecil daripada beratnya di bumi
48. Seekor ikan yang bergerak dengan siripnya menghasilkan gaya dorong sehingga ikan tersebut bergerak didalam air, peristiwa tersebut termasuk kedalam Hukum ....
A. Newton 3
B. Archimedes
C. Newton 1
D. Newton 2
49. Hukum II Newton menyatakan bahwa gaya sama dengan massa kali ....
A. berat
B. inersia
C. percepatan
D. kecepatan
50. Seorang anak berada dalam bus yang sedang berjalan. kemudian sopir bus tiba-tiba mengerem mendadak. maka yang terjadi adalah anak akan terdorong kearah [...] dan termasuk hukum newton ke ....
A. Kedepan, Hukum Newton 1
B. Ke Belakang, Hukum Newton 3
C. Ke samping, Hukum Newton 1
D. Ke depan, Hukum Newton 2
51. Sebuah balok di atas lantai datar yang licin mendapat gaya tarikan. Apa yang terjadi pada balok ....
A. balok akan mengalami percepatan
B. balok akan berpindah tempat
C. balok akan bergerak
D. balok akan bergerak makin cepat
52. Gaya adalah ....
A. Peralatan yang digunakan untuk mempermudah melakukan usaha
B. Sesuatu yang dapat menyebabkan perubahan pada benda
C. Kecepatan melakukan usaha
D. Kemampuan untuk melakukan usaha/kerja
53. Jika sebuah benda tidak ditarik atau didorong oleh gaya, atau gaya total yang bekerja padanya sama dengan nol, apa yang terjadi pada benda ....
A. bergerak
B. diam
C. bergerak dengan kecepatan tetap
D. diam atau bergerak dengan kecepatan tetap
54. Satuan internasional dari gaya adalah ....
A. newton
B. kelvin
C. kilogram
D. joule
55. Apa yang dimaksud dengan gaya ....
A. tarikan atau dorongan yang bekerja pada benda
B. tekanan yang bekerja pada benda
C. energi yang bekerja pada benda
D. perubahan gerak benda
56. Alat untuk mengukur gaya adalah ....
A. muschenbrook
B. dinamometer
C. manometer
D. speedometer
57. Di bawah ini, yang bukan merupakan akibat dari gaya adalah ....
A. benda bergerak makin lambat
B. benda berbelok arah
C. benda bergerak dengan kecepatan tetap
D. benda bergerak makin cepat
58. Resultan dua gaya yang segaris dan berlawanan arah sama dengan ....
A. perkalian kedua gaya itu
B. pembagian kedua gaya itu
C. jumlah kedua gaya itu
D. selisih kedua gaya itu
59. Sebuah meja diam di atas lantai kelas. Apa yang dapat kita simpulkan ....
A. resultan gaya yang bekerja pada meja sama dengan nol
B. meja mengalami gaya gravitasi
C. tidak ada gaya yang bekerja pada meja
D. meja mempunyai massa
60. Seorang pria mendorong mobil, tetapi mobil tetap diam. (tidak bergerak) hal ini karena ....
A. Gaya dorong lebih kecil dari gaya gesekan yang bekerja
B. Gaya dorong lebih besar dari gaya gesekan yang bekerja
C. Gaya dorong sama dengan gaya gesekan yang bekerja
D. Gaya dorong tidak sama dengan gaya gesekan yang bekerja
61. Sebuah mobil bergerak makin cepat di jalan tol. Apa yang dapat disimpulkan ....
A. ada gaya gesekan yang bekerja pada mobil
B. Ada gaya bersih (resultan gaya) yang bekerja pada mobil
C. pengemudinya bersemangat
D. jalanan sedang kosong
62. Jika resultan pada suatu benda sama dengan nol, maka benda yang diam akan tetap diam dan benda yang bergerak akan tetap bergerak dengan kecepatan tetap. Hal ini adalah bunyi dari ....
A. Hukum I Newton
B. Hukum II Newton
C. Hukum III Newton
D. Hukum IV Newton
63. Seorang astronot membawa batuan dari bumi ke bulan. Ternyata setalah sampai di bulan ....
A. massa batu tetap, berat batu berkurang
B. massa batu tetap, berat batu bertambah
C. massa dan berat batu tetap
D. massa dan berat batu berubah
64. Bila resultan gaya yang bekerja pada sebuah benda sama dengan nol, maka pernyataan di bawah ini yang benar adalah ....
A. Percepatannya selalu tetap meski waktunya berubah-ubah
B. Kecepatannya selalu berubah-ubah meski waktunya tetap
C. Percepatannya selalu tetap meski kecepatannya berubah-ubah
D. Kecepatan selalu tetap meski waktunya berubah-ubah
65. Dengan gaya yang sama besar, bola yang massa nya kecil akan bergerak lebih cepat dibandingkan dengan bola yang massanya besar. Pernyataan tersebut sesuai dengan ....
A. Hukum III Newton
B. Gravitasi bumi
C. Hukum I Newton
D. Hukum II Newton
66. Sebuah benda bergerak di atas lantai. Kecepatan benda tersebut semakin lama semakin kecil dan akhirnya berhenti. Gaya yang menyebabkan gerak benda tersebut semakin melambat adalah ....
A. Gaya Tarik
B. Gaya Berat
C. Gaya Dorong
D. Gaya Gesek
67. Ketika taplak meja ditarik dengan cepat, ternyata parabot yang ada di atasnya tidak berubah posisi. Hal ini sesuai dengan pernyataan ....
A. Hukum III Newton
B. Gravitasi Bumi
C. Hukum I Newton
D. Hukum II Newton
68. Seorang anak mendorong benda dengan gaya 80 N sehingga benda tersebut bergerak dengan kecepatan tertentu. Jika massa benda tersebut 8 kg, hitunglah percepatan benda tersebut ....
A. 10 m/s²
B. 1 m/s²
C. 12 m/s²
D. 15 m/s²
69. Senapan mendorong peluru kedepan dan peluru memberi gaya dorong ke belakang sehingga senapan terdorong ke belakang. Peristiwa ini termasuk contoh penerapan dari ....
A. Hukum III Newton
B. Gaya Gravitasi
C. Hukum I Newton
D. Hukum II Newton
70. Ketika kita naik kendaraan, dianjurkan untuk memakai sabuk pengaman. Menurut fisika, hal ini sesuai dengan hukum ....
A. Hukum III Newton
B. Hukum Grafitasi Newton
C. Hukum I Newton
D. Hukum II Newton
71. Ketika mobil di gas maka penumpang akan terdorong ke belakang dan ketika mobil di rem penumpang akan terdorong ke depan. Hal ini terjadi karena ....
A. Mobil dan penumpang melakukan inersia
B. Tidak ada yang melakukan inersia
C. Penumpang melakukan inersia
D. Mobil melakukan inersia
72. Hukum mana yang disebut dengan hukum aksi-reaksi ....
A. Hukum Newton III
B. Hukum Newton I
C. Hukum Gravitasi Newton
D. Hukum Newton II
73. Karena mendapat gaya 20 N benda yang terletak di lantai licin, bergerak dengan percepatan 4 m/s². Berapa massa benda tersebut ....
A. 2 kg
B. 3 kg
C. 4 kg
D. 5 kg
74. Jika gaya gesek lebih besar dari gaya tariknya, maka benda akan ....
A. sedang bergerak
B. terguling-guling
C. bergerak
D. masih Diam
75. Mengapa Hukum Newton I disebut juga Hukum Kelebaman atau Inersia ....
A. Karena menjelaskan kembali inersia penemuan Galileo
B. Karena tidak menjelaskan inersia penemuan Galileo
C. Karena menjelaskan benda yang diam
D. Karena menjelaskan benda yang bergerak lurus beraturan
76. Jika ada gaya aksi, maka akan ada gaya reaksi yang besarnya sama dan arahnya ....
A. Negatif
B. berlawanan
C. searah
D. ke kanan
77. Sebuah mobil yang memiliki massa 1 ton mogok. kemudian pemiliknya mendorongnya ke bengkel dengan percepatan 0,7 m/s². Berapa besar gaya yang dilakukan pemilik mobil ....
A. 770N
B. 790 N
C. 650 N
D. 700 N
78. gaya yang arahnya selalu tegak lurus menuju pusat bumi adalah gaya ....
A. Sentripetal
B. sentri fugal
C. berat
D. normal
79. Hukum gerak Newton dapat menjelaskan semua aspek tentang ....
A. gerak benda
B. gerak penari
C. kehidupan manusia
D. kehidupan tumbuhan
80. Jika kita melewati bundaran/putaran, maka kita akan terdorong ke arah lingkaran, karena bekerja gaya ....
A. normal
B. bidang
C. sentripetal
D. berat