sentralsoal.com - Selamat datang di sentral soal. Pada kesempatan kali ini admin akan membagikan kumpulan contoh soal teks cerpen dilengkapi dengan kunci jawaban terbaru dalam mata pelajaran bahasa Indonesia kelas IX revisi K13. Harapannya, contoh soal yang admin bagikan kali ini dapat membantu Bapak Ibu Guru dan peserta didik dalam mencari contoh soal teks cerpen dilengkapi dengan kunci jawaban terbaru dalam mata pelajaran bahasa Indonesia.
Gambar:pixabay.com
1. Sebutkan unsur-unsur yang terdapat dalam teks cerpen ....
A. unsur intrinsik dan unsur entrinsik
B. unsur ekstrinsik dan unsur entrinsik
C. unsur intrinsik dan unsur ekstrinsik
D. unsur ekstrinsik dan unsur ekstensif
2. Selain itu, Darko memiliki pembawaan sikap yang ramah, tidak mengherankan bila orang- orang kampung segera merasa akrab dengan dirinya. Dia suka pula menceritakan kisah lucu di sela pijatannya. Meskipun begitu, kami tetap tidak tahu asal usulnya dengan jelas.
Penggalan cerpen tersebut berisi tentang ...
A. setting
B. tema
C. alur
D. penokohan
3. Unsur yang tidak terdapat dalam unsur intrinsik adalah ....
A. tema
B. gaya bahasa
C. sudut pandang pengarang
D. latar belakang pengarang
4. Seminggu kemudian orang- orang kampung gusar. Pak Lurah mengumumkan bahwa masjid kampung satu-satunya yang berada di jalan utama, akan segera dipindah ke permukiman berimpitan rumah-rumah warga dengan alasan agar kami lebih dekat menjangkaunya.
Alur yang dipakai dalam kutipan teks tersebut adalah ....
A. alur maju
B. alur mundur
C. alur maju dan alur mundur
D. alur campuran
5. Lihatlah senyumnya membuat semua daun-daun menari.
Gaya bahasa yang terdapat pada kalimat dari kutipan cerpen di atas adalah ....
A. personifikasi
B. hiperbola
C. metafora
D. ironi
6. 1) Betapa gembiranya Ardi. 2) saat pulang sekolah ia mendapat tawaran dari pamannya, Abdulmanam, untuk bersekolah di Jakarta. 3) Bagaimanpun di Jakarta harus berjuang. 4) Jakarta adalah kota besar, yang selama ini ia impikan selama ini, yakni bisa melihat dan tinggal di jakarta.
Bukti bahwa latar waktu kutipan tersebut pada siang hari ditunjukan pada nomor....
A. 4
B. 3
C. 2
D. 1
7. Dia tak sempat mempelajari beberapa aplikasi yang diminta karena kuotanya habis. Akhirnya dia mencoba mencari wifi di tetangganya.
Tokoh yang terdapat pada kutipan di atas adalah....
A. orang pertama tunggal
B. orang kedua
C. orang ketiga
D. serba tahu
8. 1) Ketika itu pula ibu menceritakan bahwa kakaknya Narothama lulus sebagai letnan muda dan dua minggu lagi akan diwisuda. 2) Suasana keluarga menjadi ceria mendengar kabar itu. Sambil bekerja tak henti-hentinya mereka membicarakan Narothama. 3) Santi mewaikili keluarganya untuk menghadiri wisuda. 4) Malam keberangkatan Santi tidak dapat tidur nyenyak, banyak yang direncanakan dan yang diharapkannya.
Bukti suasana yang harap-harap cemas dan gelisah pada kutipan cerpen tersebut adalah pada kalimat nomor ....
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4
9. Unsur pembangun cerpen dari dalam, antara lain sebagai berikut, kecuali ....
A. tema
B. amanat
C. penokohan
D. nilai kehidupan
10. Dua minggu setelah telegram dari Imam datang pula wesel dan surat dari Santo, ibu sangat bangga sampai meneteskan air mata bahagia. Ibu menyatakan pada anak-anak nya agar tetap hidup seperti apa yang dilakukan selama ini. Jangan congkak karena kakak mereka banyak membantu.
Pesan atau amanat yang terkandung dalam cuplikan cerpen tersebut adalah ....
A. Hidup ini hendaknya penuh prihatin dan dijalani apa adanya.
B. Dalam hidup ini harus menunjukan kemampuan pada orang lain.
C. Dalam memberikan bantuan harus ikhlas
D. Hendaknya tetap hidup dalam kesederhanaan
11. Unsur pembangun cerpen yang meliputi tempat, waktu, dan suasana yang tergambar dalam cerita disebut ....
A. tokoh
B. latar
C. alur
D. sudut pandang
12. Kami lantas menyarankan supaya menginap di masjid saja. Namun dia tolak. Katanya kini masjid sedang berada di ujung tanduk. Entahlah, dia lebih memilih tinggal di pemakaman, membersihkan kuburan siapa saja.
Kutipan cerpen tersebut menggunakan sudut pandang ....
A. orang pertama pelaku utama
B. orang pertama pelaku sampingan
C. orang ketiga sebagai pengamat
D. orang ketiga serba tahu
13. Struktur yang mengarah pada klimaks yang mulai mendapatkan pemecahan sehingga mulai tampak penyelesaian disebut ....
A. komplikasi
B. orientasi
C. evaluasi
D. koda
14. Dia akan berhenti ketika seseorang memanggilnya. Melayani pelanggannya dengan tulus dan sama rata, tanpa pernah memandang suatu apa pun. Serta yang membuat kami semakin hormat, tidak pernah sekali pun dia mematok harga. Selain itu, Darko memiliki pembawaan sikap yang ramah, tidak mengherankan bila orang- orang kampung segera merasa akrab dengan dirinya. Dia suka pula menceritakan kisah lucu di sela pijatannya. Meskipun begitu, kami tetap tidak tahu asal usulnya dengan jelas. Bila kami menanyakannya, dia selalu mengatakan bahwa dirinya berasal dari kampung yang jauh di kaki gunung.
Hal yang membuat Darko dekat dengan orang-orang kampung adalah ....
A. Darko bersikap ramah dan suka pula menceritakan kisah lucu.
B. Melayani pelanggannya dengan tulus dan sama rata, tanpa pernah memandang suatu apa pun.
C. Darko tidak pernah sekali pun mematok harga
D. Darko berasal dari kampung yang jauh di kaki gunung.
15. Nilai yang berhubungan dengan tingkah laku atau perilaku manusia disebut nilai ....
A. pendidikan
B. budaya
C. agama
D. moral
16. Untuk pergi bersama-sama ke rimba tempat mereka mengumpulkan damar, mereka harus meninggalkan Kampung Air Jernih, yang terletak di tepi Danau Bantau. Air Jernih terletak pula di tepi Sungai Putih yang bermuara ke danau. Di pinggir muara sungailah terletak kampung mereka. Mereka menuju hutan dengan menyusuri tepi sungai, memudikinya, memasuki hutan, dan mendaki gunung-gunung. Sungai tak dapat dilalui dengan perahu karena penuh dengan batu besar dan karena sungai mengalir dengan derasnya turun dari gunung-gunung.
Unsur intrinsik yang terdapat dalam penggalan cerita di atas adalah ....
A. alur dan latar
B. alur dan tema
C. tema dan sudut pandang
D. tema dan karakter
17. Sarjo mempersilakan Pak Sukardi beserta anak buahnya untuk masuk ke rumahnya melihat tanaman koleksi Sarjo sekaligus mampir untuk beristirahat. Pak Sukardi kaget melihat koleksi Sarjo. Ternyata Sarjo memiliki bonsai yang lebih banyak daripada koleksi di rumahnya. "Mas, saya ingin membeli bonsai yang berpot besar itu!" "Sudah Pak, ambil saja! Saya sudah sejak kecil mengumpulkan ini semua."
Karakter tokoh Sarjo dalam kutipan teks tersebut adalah ....
A. ramah, telaten, dermawan
B. rajin, pemarah, teliti
C. ceroboh, malas, kaya
D. cermat, pelit, perhitungan
18. Perlawanan terhadap alam itu berakhir ketika tahun yang oleh peneliti disebut El nino itu tiba. Kekeringan membakar kampung saya . Banyak bangunan dan lahan yang hangus. Saat musim hujan tiba, banjir besar melanda. Rumah-rumah hanya kelihatan atapnya saja.
Kutipan cerita di atas merupakan bagian resolusi karena....
A. memperkenalkan tokoh, watak, dan latar peristiwa secara umum.
B. menjelaskan secara detail watak tokoh.
C. ada permasalahan yang muncul dalam peristiwa tersebut.
D. permasalahan yang ada dalam cerita di atas sudah diselesaikan
19. Pengarang biasanya menyelipkan suatu pesan yang disampaikan melalui cerita yang ditulisnya yang disebut ....
A. tema
B. tokoh
C. latar
D. amanat
20. Ciri orientasi pada cerpen adalah ....
A. pengenalan tokoh, latar, watak tokoh, dan konflik
B. berisi alur cerita
C. berisi hubungan sebab akibat sehingga muncul masalah hingga masalah itu memuncak
D. berisi penyelesaian masalah dari konflik yang terjadi
21. Aku duduk sendirian di halte depan sekolah menunggu angkot yang akan mengantarku pulang. Kini aku harus membiasakan diri karena tak ada lagi mobil mewah dan sopir pribadi. Latar tempat kutipan teks cerpen tersebut adalah ....
A. halte depan sekolah
B. terminal
C. depan rumah
D. di halte dekat rumah
22. Orang-orang yang hadir di tempat itu pun bersorak-sorak. “Rika, Rika, Rika. Untuk pertama kalinya dalam hidupku, aku merasa dihargai dan dipuji-puji. Aku pun pulang dengan senyuman bahagia. Kupajang medali dan piagamku di ruang tamu agar ayah dan ibu bisa melihatnya.
Bagian kutipan cerpen di atas adalah ....
A. orientasi
B. komplikasi
C. resolusi
D. abstrak
23. Ia sendiri tersenyum basah, mengenakan toga dan memegang ijazah kelulusan. Rambutnya telah dipotong pendek. Alangkah syahdunya subuh itu datang sementara suara sember masih saja terdengar dari tape recorder yang disetel penjual roti bakar.
Nilai yang menonjol dari kutipan teks tersebut adalah ....
A. pendidikan
B. budaya
C. agama
D. sosial
24. “Apanya yang mesti ditakuti dari penghuni Gunung Beser? Mereka malah telah memberikan apa yang dipunyainya. Air yang melimpah, tanah yang subur, dan udara yang segar. Kita tidak bisa memanfaati kekayaan itu karena kita takut oleh hal-hal yang tidak perlu ditakutkan,” kata mereka.
Kutipan cerpen tersebut merupakan bagian ....
A. orientasi
B. komplikasi
C. resolusi
D. penyelesaian
25. Pesantren itu sangat besar. Bangunannya berlantai lima dengan banyaknya jendela lusuh yang tidak mampu lagi terhitung oleh mataku yang baru saja tiba di tempat itu. Aku juga melihat banyak anak-anak yang sepertinya kurang terawat.
Unsur Pembangun yang menonjol pada kutipan tersebut adalah ....
A. tokoh
B. latar waktu
C. latar tempat
D. penokohan
26. Mobil ambulans meraung-raung mengantarkan jenazah korban kebakaran.
Kalimat dibawah ini yang bermajas sama dengan kalimat tersebut adalah ....
A. Ia menutup pusaran ibunya dengan tanah merah sambil menangis
B. Terimalah pemberianku ini dengan tawa dan riang
C. Tanaman padi merintih kesakitan pada musim kemarau panjang ini.
D. Sawah luas terbentang, hijau menguning bagaikan permadani
27. Wanita dua puluh limaan, memakai gaun sutera hitam berkerah rendah, tas tangan merah, sepatu hak tinggi warna senada, jam tangan bermerek, serta memakai kacamata hitam turun dari kursi belakang. Lalu berjalan, diikuti pria tinggi besar yang memayunginya, menghampiri Sobri. Wanita itu membuka kacamatanya. Matanya merah, sembab. Kantung bawah matanya menghitam, cembung. Kontras sekali dengan kulit wajahnya yang putih bersih.
Gambaran tokoh wanita dideskripsikan melalui hal berikut, kecuali ....
A. umur
B. pakaian
C. gerak geriknya
D. perawakannya
28. Struktur cerpen yang berisi cerita bergerak seputar konflik atau masalah yang memengaruhi latar waktu dan karekter tokoh utama mengarah ke solusi disebut....
A. komplikasi
B. orientasi
C. resolusi
D. koda
29. Unsur pembangun cerpen dari dalam, antara lain sebagai berikut, kecuali ....
A. tema
B. amanat
C. penokohan
D. nilai kehidupan
30. Yang bukan ciri kebahasaan teks cerpen adalah ....
A. sudut pandang pencerita
B. dialog
C. majas
D. kata kerja
31. Struktur yang mengarah pada klimaks yang mulai mendapatkan pemecahan sehingga mulai tampak penyelesaian disebut ....
A. komplikasi
B. orientasi
C. evaluasi
D. koda
32. Pengarang biasanya menyelipkan suatu pesan yang disampaikan melalui cerita yang ditulisnya yang disebut ....
A. tema
B. tokoh
C. latar
D. amanat
33. Nilai yang berhubungan dengan tingkah laku atau perilaku manusia disebut nilai ....
A. pendidikan
B. budaya
C. agama
D. moral
34. Unsur pembangun cerpen yang meliputi tempat, waktu, dan suasana yang tergambar alam cerita disebut ....
A. tokoh
B. latar
C. alur
D. sudut pandang
35. 1) “Sedekah, Pak,” ujar ibu di depanku membuyarkan kegilaanku. 2) Aku menggeleng. 3) Ibu itu kembali menoleh kepadaku, tetapi aku tetap menggeleng. 4) Aku sadar akan kekurangan dan kemiskinan yang juga menjeratku. 5) Haruskah aku menolong, padahal saat ini aku juga sedang membutuhkan pertolongan? 6) Apa salahnya aku memberikan sedikit dari yang kumiliki.
Bagian yang membuktikan rasa kebimbangan tokoh utama terdapat dalam kalimat nomor ....
A. 1)
B. 3)
C. 4)
D. 5)
36. “Nada, minggu depan kita harus pindah ke Jogjakarta. Ayah dipindahtugaskan ke sana.” Bagaikan petir di siang bolong menyambar Nada yang seketika itu langsung diam mematung. “Kenapa mendadak, Bunda? Nada senang tinggal di sini.
Makna simbol petir di siang bolong pada kutipan cerpen tersebut adalah....
A. merasa sedih
B. merasa bingung
C. sangat terkejut
D. merasa heran
37. Tadi malam, Hidayat berpikir panjang mengenai hidupnya dan rencana hidupnya. “Tak mungkin aku terus-terusan begini, tidak menentu. Mesti ada sesuatu yang kukerjakan. Mesti ada sesuatu yang lebih produktif daripada yang kulakukan sekarang. Tapi apa? Modal tidak ada,” pikirnya. “Dalam keadaan seperti ini, yang harus kujual ialah jasaku, tenagaku, dan pikiranku.”
Amanat yang terkandung dalam kutipan novel tersebut adalah ....
A. Setiap orang pasti memiliki rencana.
B. Kita tidak boleh menyerah pada keadaan.
C. Hidup itu ada kalanya tidak menentu.
D. Setiap orang perlu menjual jasanya, pikirannya, dan tenaganya.
38. Kata-kata si pegawai itu memberondong cepat bagai peluru yang mendesing memerahkan daun telinga laki-laki kurus itu. Biji mata laki-laki itu melotot berputar-putar cepat seolah-olah.
Majas yang tepat untuk melengkapi teks tersebut adalah ....
A. hendak menatap anaknya dengan kasih sayang
B. mati memalingkan pemandangan bagiku
C. hendak mengawasi gerakan temannya
D. hendak melompat keluar dari kedua matanya
39. Anak laki-laki itu merasa kasihan setiap kali menyaksikan si lelaki tua itu pulang dari laut setiap hari dengan perahu kosong. Ia pun selalu datang untuk menolongnya membawakan gulungan tali atau kait besar dan kait kecil, serta layar yang sudah tergulung di tiang perahu. Layar itu bertambal karung gandum dan kalau tergulung di tiang tampak seperti panji-panji.
Pengarang menggambarkan watak tokoh anak laki-laki dalam kutipan cerital tersebut melalui....
A. pelukisan perilaku tokoh
B. paparan langsung oleh pengarang
C. pelukisan tempat tinggal tokoh
D. pelukisan bentuk fisik tokoh
40. Cara pengarang menggambarkan watak tokoh disebut ....
A. tokoh
B. sifat
C. watak
D. penokohan
41. Sebuah cerita dibangun dari dua unsur yaitu unsur intrinsik dan ekstrinsik. Unsur intrinsik adalah ....
A. Unsur yang membentuk cerpen dari latar belakang pengarang
B. Unsur yang membentuk cerpen dari dalam dan luar
C. Unsur yang membentuk cerpen dari dalam
D. Unsur yang membentuk cerpen dari luar
42. “Ayuk! “ tawar Aji lagi melihat Yasir tak bergeming. Langkahnya terhenti sejenak. Tapi kemudian ia berlari keluar sambil menggerutu melihat saudaranya tak bereaksi. Apa sebaiknya kuceritakan saja perihal dompet ini pada Aji ya, bisik Yasir bimbang. Uang sebanyak ini tentu saja bisa untuk membeli sepeda baru impiannya dan melunasi tunggakan SPP tentu saja. Sudah dua kali ia membawa surat peringatan dari sekolah.
Kutipan tersebut merupakan alur cerita bagian ....
A. pengenalan
B. konflik
C. peleraian
D. penyelesaian
43. “Setidak-tidaknya, sebagai gambaran apakah Anda bersedia seandainya nanti Dewan Komisaris menunjuk Anda sebagai wakil saya?” Taksu menunduk, “Saya sungguh tidak berani mengatakan apa-apa sebelum terjadi.”
Karakter Taksu sesuai dengan penggalan cerita tersebut adalah ....
A. sombong
B. rendah hati
C. penakut
D. jujur
44. Contoh latar suasana pada cerpen adalah ....
A. Sedih
B. Siang Hari
C. Pukul 3 sore
D. Di sekolah
45. Bila seseorang bertanya pekerjaan apa yang saya lakukan, maka saya tak mampu menjawabnya. Wajah saya langsung menjadi merah padam dan tergagap-gagap. Saya cemburu terhadap orang yang bisa mengatakan, “Saya tukang batu.”
Watak tokoh saya dalam penggalan cerita tersebut adalah ....
A. pemalu
B. penakut
C. pembohong
D. pendiam
46. Seekor burung pipit sedang berusaha mempertahankan nyawanya. Dia terbang bagai batu lepas dari ketapel sambil menjerit sejadi-jadinya Kalimat tersebut menggunakan majas ....
A. simile
B. metafora
C. personifikasi
D. hiperbola
47. Hari ini cuaca begitu cerah suasana jiwaku yang penat karena setumpuk tugas. Namun, sekarang aku harus mulai bangkit dari tidurku dan mandi karena pagi ini aku harus bekerja keras.
Latar waktu kutipan cerpen adalah ....
A. Pagi hari
B. Siang hari
C. Sore hari
D. Malam hari
48. Kalimat berikut yang menggambarkan latar tempat adalah ....
A. Saya sudah hafal aktivitas yang dia maksud, sekaligus rute perjalanan yang menanti kami.
B. Terakhir kami berjalan ke sana, kaki Keenan sempat luka karena tersobek duri, tetapi entah mengapa ia selalu memilih jalur yang sama.
C. Jalan itu menurun dan curam, berbatu-batu besar, dan banyak dahan berduri di pinggir kiri-kanan.
D. Sejak sebelum kami berjalan kaki, saya sudah mengamati pagi pertama tahun 2008 ini.
49. Di sinilah ayah dulu mengajariku berenang, mengajariku bunyi geletar punggung buaya lapar dan kecipak anak-anak ikan kemuring. Di sini juga ayah mendidikku membedakan suara katak daun dan suara keciap ular manau, yang menyaru suara katak untuk melahapnya. Sering aku dan ayah menyusupi celah-celah nifah, menyelam di bawah gemerisik pelepahnya, saling menguji ketahanan dengan tidak bernapas. Lamunanku buyar ketika telapak kakiku yang mencelup air dikerumuni ikan nari dan batu tempat aku duduk tidak tersinari lantaran matahari hampir tenggelam.
Latar kutipan cerpen tersebut adalah ....
A. di hutan, pagi hari
B. di desa, siang hari
C. di sungai, sore hari
D. di sungai, malam hari
50. Di sebuah desa tak jauh dari Gunung Bromo, hiduplah seorang gadis jelita. Roro Anteng namanya. Konon, ketika dilahirkan, gadis tersebut tidak menangis seperti bayi pada umumnya.
Latar cerita rakyat di atas adalah ....
A. Danau
B. Gunung
C. Laut
D. Sungai
51. Sebuah mobil colt berplat nomor merah berhenti persis di depan kedai kasur Alin. Murni berdebar-debar, kalau-kalau orang yang turun dari mobil itu utusan hotel yang memesan tiga puluh kasur single itu. Ia berusaha tersenyum dan menyembunyikan giginya yang terlalu menonjol ke depan. Orang berpakaian pegawai itu juga tersenyum membalas. "Maaf, Bu. Saya pegawai ketertiban Balaikota. Apakah racun api Ibu masih baik? Boleh saya periksa?"
Kata single dalam paragraf tersebut mengandung makna....
A. bangunan tempat memproduksi barang
B. bangunan tempat berjualan
C. bangunan tempat menitipkan barang
D. bangunan tempat menumpuk barang
52. Setiap pukul dua pagi, berbekal sebatang bambu, kami sempoyangan memikul berbagai jenis makhluk laut yang harus sudah tersaji di meja pualam stanplat pada pukul lima, sehingga pukul enam sudah bisa di serbu ibu-ibu. Artinya, setelah kami laluasa untuk sekolah.
Amanat yang terdapat pada cuplikan novel di atas adalah ....
A. Bekarjalah terlebih dahulu sebelum berangkat sekolah.
B. Setiap ibu rumah tangga harus memasak demi keluarganya.
C. Perbanyaklah makan ikan agar menjdi anak yang pandai di sekolah.
D. Bekarja harus tepat waktu agar mudah untuk mendapat rezeki.
53. Kuingin kau berbohong padaku. Seperti yang kau utarakan kemarin, dan yang kemarin dulu itu. Ketika mentari meredup berpendar di pucuk daun sebelah barat rumah dan ketika kerumunan itu tak lagi bersamamu, kau mulai dengan kisah kebohonganmu yang pertama kepadaku.
Bukti bahwa kutipan cerpen tersebut berlatar waktu sore adalah....
A. Mentari meredup
B. Ketika kerumunan tidak bersama
C. Yang kemarin dulu itu
D. Kebohongan yang disampaikan tokoh kamu
54. “ Ya Allah, Gusti Allah, Bude,” Surastri terisak. “Kami semua mengira Bude sudah meniggal, ternyata Bude Humaini masih hidup. Alhamdulillah.” Para mahasiswi yang kos di rumah sewa itu akhirnya tahu. Ternyata selama ini Astuti menyimpan bebannya sampai rapat. Tempat mengadunya hanya satu, yaitu Tuhan di atas sana. Mengaji membaca Al quran setiap malam yang dilakukan sampai menangis adalah cara yang dipilihnya dalam memohon Tuhan untuk mengembalikan ibunya. Segenap penghuni kos itu terhenyak, ketika mereka membayangkan, bagaimana kira-kira yang mereka rasakan jika merekalah yang mengalami peristiwa itu.
Watak Astuti dalam kutipan tersebut adalah ....
A. Pendiam
B. Sabar
C. Lemah hati
D. Teguh Hati
55. Ku tak mungkin jatuh cinta kan? Tidak sekarang, tidak denganmu. Pesonamu menjeratku tapi aku tak kan membiarkan diriku jatuh cinta kepadamu. Tak kan pernah kupercaya segala tuturmu kepadaku, dan ku akan selalu menganggap bohong apa pun yang kau ucapkan kepadaku sejak itu, termasuk yang itu. Yang dua kali kau sampaikan padaku. Sampai kapan pun kau merayuku, aku tak akan pernah lagi percaya padamu. Kebohongan-kebohonganmu telah merusak cintaku.
Bukti bahwa watak tokoh kamu pembohong dapat diketahui melalui ....
A. Tingkah laku tokoh kamu
B. Tingkah laku tokoh aku
C. Dialog tokoh kamu
D. Dialog tokoh aku
56. Tetapi rasa gundah gulanaku kali ini bukan lagi karena mengenang Bang Rizani.Aku telah melepas kepergiannya dengan segala kesucian hati dan kejernihan asa. Aku tidak mungkin membohongi naluri keperempuananku. Sepuluh tahun menyendiri bukan waktu yang sekejap. Aku merasa bagaikan sepotong pualam yang tidak boleh tergores sedikitpun agar selalu berharga di mata banyak orang.
Nilai moral yang berkaitan dengan kehidupan sehari-hari dalam kutipan tersebut adalah ....
A. Seorang istrinya selalu mengenang suaminya yang telah meninggal.
B. Seorang istri yang setia sampai mati terhadap suaminya.
C. Seorang wanita ibarat sepotong pualam yang sewaktu-waktu dapat pecah.
D. Seorang wanita yang telah ditinggal mati suaminya dapat menjaga diri.
57. Pada teks cerpen, pembaca dapat mengetahu karakter atau watak pelaku cerita dalam ....
A. Komplikasi
B. Abstrak
C. Orientasi
D. Evaluasi
58. Kuingin kau berbohong padaku. Seperti yang kau utarakan kemarin, dan yang kemarin dulu itu. Ketika mentari meredup berpendar di pucuk daun sebelah barat rumah dan ketika kerumunan itu tak lagi bersamamu, kau mulai dengan kisah kebohonganmu yang pertama kepadaku.
Bukti bahwa kutipan cerpen tersebut berlatar waktu sore adalah....
A. Mentari meredup
B. Mentari di sebelah barat
C. Ketika kerumunan tidak bersama
D. Kebohongan yang disampaikan tokoh kamu
59. Resolusi pada teks cerpen adalah tahapan di mana ....
A. Pengarang menghidupkan cerita dan meyakinkan pembaca
B. Berbagai kerumitan bermunculan
C. Konflik mencapai tingkat intensitas tertinggi
D. Konflik mencapai sebuah selesaian atau leraian
60. Tatkala aku masuk sekolah Mulo, demikian fasih lidahku dalam bahasa Belanda sehingga orang yang hanya mendengarkanku berbicara dan tidak melihat aku, mengira aku anak Belanda. Aku pun bertambah lama bertambah percaya pula bahwa aku anak Belanda, sungguh hari-hari ini makin ditebalkan pula oleh tingkah laku orang tuaku yang berupaya sepenuh daya menyesuaikan diri dengan langgam lenggok orang Belanda.
Sudut pandang pengarang yang digunakan dalam penggalan tersebut adalah ....
A. Orang pertama pelaku utama
B. Orang ketiga pelaku sampingan
C. Orang ketiga pelaku utama
D. Orang pertama dan ketiga