sentralsoal.com - Selamat datang di sentral soal. Pada kesempatan kali ini admin akan membagikan kumpulan contoh soal teks puisi dilengkapi dengan kunci jawaban terbaru dalam mata pelajaran bahasa Indonesia kelas 8 revisi Kurikulum 2013. Harapannya, contoh soal yang admin bagikan kali ini dapat membantu bapak, Ibu Guru, dan peserta didik dalam mencari contoh soal teks puisi dilengkapi dengan kunci jawaban terbaru dalam mata pelajaran bahasa Indonesia.
Gambar: pixabay.com
1. Bentuk karya sastra dari hasil ungkapan dan perasaan penyair dengan bahasa yang terikat irama, matra, rima, penyusun lirik dan bait, serta penuh makna.
Pernyataan tersebut merupakan pengertian dari....
A. prosa
B. cerita pendek
C. karya sastra
D. puisi
2. Perhatikan penggalan puisi berikut!
Tak ada yang lebih tabah dari hujan bulan juni dirahasiakannya rintik rindunya kepada pohon berbunga itu tak ada yang lebih bijak dari hujan bulan juni dihapusnya jejak-jejak kakinya yang ragu-ragu di jalan itu.
Makna konotasi kata “hujan” pada penggalan puisi di atas yaitu ....
A. air yang turun dari langit
B. air yang jatuh ke bumi
C. perbuatan baik
D. air untuk kehidupan
3. Kalau klasifikasi sorga ditentukan jumlah langit yang melapisinya Maka negeri kita bagai maskapai rokok, sorga langit ke tujuh klasifikasinya.
Majas yang terkandung dalam puisi tersebut yaitu ....
A. Majas personifikasi
B. Majas repetisi
C. Majas simile
D. Majas paradoks
4. Bacalah penggalan puisi di bawah ini!
Gadis Peminta-Minta
Setiap kita bertemu, gadis kecil berkaleng kecil
Senyummu terlalu kekal untuk kenal duka
Tengadah padaku, pada bulan merah jambu
Tapi kotaku jadi hilang, tanpa jiwa
Kata-kata gadis kecil berkaleng kecil bermakna ....
A. Gadis kecil yang membawa kaleng yang berukuran kecil
B. Seorang gadis yang memegang mainan kaleng
C. Seorang perempuan yang masih anak-anak yang mengalami kesengsaraan
D. Seorang perempuan yang masih anak-anak yang suka membawa kaleng
Tentang sebuah negeri, negeri yang sedih dan ngeri.
Imaji yang terkandung dalam larik kedua puisi tersebut adalah ....
A. imaji taktil
B. imaji visual
C. imaji auditif
D. imaji rabaan
6. Perhatikan penggalan puisi berikut!
Serenada Hijau
Kupacu kudaku
Kupacu kudaku menujumu
Bila bulan menegur salam dan syahdu malam bergantung di dahan-dahan.
Kalimat Bila bulan menegur salam dalam puisi di atas merupakan majas ....
A. simile
B. personifikasi
C. metafora
D. paralelisme
7. Ini dari kami bertiga Pita hitam pada karangan bunga Sebab kami ikut berduka Bagi kakak yang ditembak mati Siang tadi Suasana yang terkandung dalam puisi tersebut adalah ....
A. Marah
B. Bingung
C. Sedih
D. Gembira
8. Contoh majas metafora di bawah ini adalah ....
A. Dia adalah bunga desa
B. Wajahnya seperti bulan purnama
C. Matanya bagaikan lampu senter
D. Alisnya bagai semut berbaris
9. Berikut ini yang tidak termasuk ke dalam struktur batin puisi adalah ....
A. Tema
B. Rasa
C. Amanat
D. Imaji
10. Bacalah puisi di bawah ini!
Ini kali tidak ada yang mencari cinta di antara gudang, rumah tua, pada cerita tang serta temali, kapal, perahu, tiada berlaut menghembus diri dalam mempercaya mau berpaut. gerimis mempercepat kelam. Ada juga kelepak elang menyinggung muram, desir hari-hari berenang menemu bujuk pangkal akanan. Tidak bergerak dan kini tana, air tidur, hilang ombak Tiada lagi. Aku sendiri berjalan menyisir semenanjung, masih pengap harap sekali tiba di ujung dan sekalian selamat jalan dari pantai keempat, sedu penghabisan bisa terdekap.
Suasana yang tergambar pada puisi di adalah ....
A. sepi
B. gaduh
C. damai
D. santai
11. Senja yang pilu Membuat hari kian membiru Langit tampak keruh Mengantar kepergianmu pahlawanku.
Imaji yang terkandung pada larik ketiga adalah ....
A. imaji taktil
B. imaji auditif
C. imaji visual
D. imaji rabaan
12. Bacalah puisi di bawah ini!
Ini kali tidak ada yang mencari cinta di antara gudang, rumah tua, pada cerita tang serta temali, kapal, perahu, tiada berlaut menghembus diri dalam mempercaya mau berpaut. gerimis mempercepat kelam. Ada juga kelepak elang menyinggung muram, desir hari-hari berenang menemu bujuk pangkal akanan. Tidak bergerak dan kini tana, air tidur, hilang ombak Tiada lagi. Aku sendiri berjalan menyisir semenanjung, masih pengap harap sekali tiba di ujung dan sekalian selamat jalan dari pantai keempat, sedu penghabisan bisa terdekap.
Perasaan yang dialami oleh penyair pada puisi di atas adalah ...
A. gembira
B. menyesal
C. sedih
D. marah
13. Puisi mengungkapkan pikiran dan perasaan penyair secara imajinatif dan disusun dengan mengonsentrasikan kekuatan bahasa dengan ....
A. Strukturnya
B. Unsur intrinsiknya
C. Unsur ekstrinsiknya
D. Struktur fisik dan struktur batinnya
14. Puisi yang berisi cerita tentang orang-orang perkasa ataupun tokoh pujaan di sebut ....
A. balada
B. romansa
C. elegi
D. ode
15. Dialah sang sutradara
Dan kita semua para
Maka persoalan yang utama
Bagaimana memainkan peran kita
Karena kita tidak bisa memilih
Mari bermain dalam bimbinganNya
Diksi yang tepat untuk melengkapi larik kedua puisi tersebut adalah ....
A. Oratornya
B. Aktornya
C. Penontonnya
D. Penulisnya
16. Puisi yang megungkapkan perasaan duka di sebut ....
A. balada
B. satir
C. elegi
D. ode
17. Burung dara jantan yang nakal
Yang sejak dulu kau piara
Kini terbang dan telah menemui jodohnya
Ia telah meninggalkan kandang yang kau buatkan
Kata kandang dalam puisi tersebut bermakna ....
A. Rumah
B. Kampung halaman
C. Tempat tinggal yang terpisah
D. Negeri asing
18. Bacala puisi berikut!
Peristiwa Pagi
Tadi Pagi tadi seorang sopir oplet bercerita kepada tukang warung tentang lelaki yang dilanggar motor waktu menyeberang. Siang tadi pesuruh kantor bercerita kepada tukang warung tentang sahabatmu yang terlanggar motor waktu menyeberang, membentur aspal, lalu beramai-ramai diangkat ke depi jalan.
Puisi di atas termasuk jenis puisi ....
A. naratif
B. deskriptif
C. lirik
D. kritik sosial
19. Tuhanku di pintuMu aku mengetuk aku tidak bisa berpaling
Makna dalam bait puisi tersebut adalah ....
A. seseorang yang ingin bertaubat
B. seseorang yang selalu berbuat salah
C. seseorang yang mengetuk pintu
D. seseorang yang ikhlas terhadap takdirnya
20. kegiatan membaca puisi disebut dengan ....
A. deklarasi
B. deklamasi
C. puitisasi puisi
D. orasi
21. Setiap kali bertemu, gadis kecil berkaleng kecil Senyummu terlalu kekal untuk kenal duka Tengadah padaku, pada bulan merah jambu Tapi kotaku jadi hilang, tanpa jiwa.
Gadis kecil yang dibicarakan pada puisi tersebut yaitu ....
A. gadis yang membawa kaleng
B. seorang anak kecil
C. seorang gadis pengemis
D. gadis yang selalu tersenyum
22. naik turunnya lagu kalimat saat membacakan puisi disebut dengan ....
A. volume
B. intonasi
C. lafal
D. tekanan
23. Kami yang kini terbaring antara Krawang-Bekasi tidak bisa teriak “Merdeka” dan angkat senjata lagi. Tapi siapakah yang tidak lagi mendengar deru kami, terbayang kami maju dan mendegap hati? Makna puisi pada bait tersebut adalah....
A. Pahlawan tak dikenal yang telah berjuang antara krawang-bekasi tidak bisa berjuang lagi karena mereka telah gugur.
B. Pahlawan tak dikenal yang ingin dikenang semua orang
C. Pahlawan yang tidak pernah didengar isi hatinya
D. Pahlawan yang mempunyai hati yang tulus ikhlas
24. Kegiatan mengubah puisi menjadi lagu disebut dengan ...
A. puitisasi
B. musikalisasi puisi
C. dramatisasi puisi
D. antologi puisi
25. Suatu karya puisi yang baik memiliki makna yang mendalam. Makna diungkapkan dengan memadatkan berbagai....
A. kata
B. bahasa kias
C. unsur bahasa
D. kata imajinatif
26. Bacalah kutipan puisi berikut!
Sinabung
Berbulan meronta
Porak-porandakan seisi kota
Saat itu kau termenung
Pukul sepuluh asap membumbung
Abu bergulung mengepung
Saudaraku datang disambut digulung
Akhirnya berkabung seisi kampung
Tema puisi tersebut adalah ....
A. Sinabung akan meletus
B. Korban letusan Sinabung
C. Abu Sinabung menutup kampung
D. Kehancuran kampung Sinabung
27. Dengan adanya irama, puisi yang ditulis dapat disajikan dengan indah, sehingga mampu memengaruhi ketertarikan pembaca atau pendengar terhadap puisi.
Berdasarkan pernyataan tersebut, pengertian irama adalah....
A. Karya sasrta hasil ungkapan pemikiran dan perasaan manusia.
B. Penyusunan bunyi dari kata-kata dalam sebuah puisi.
C. Pergantian, keras lembut, lambat cepat, panjang pendek, atau tinggi rendahnya pengucapan kata dalam puisi.
D. Hasil dari upaya memilih kata kata tertentu untuk dipakai dalam suatu tuturan bahasa.
28. Bacalah kutipan puisi berikut!
Setelah perang memberi kita
Puing demi puing kepapaan dan air mata
Daftar jenazah yang sentiasa bertambah
Hutang dalam ratusan jam kerja
Timbullah kini kesabaran dan kekuatan
Memikul berat beban nestafa
Seorang tiada hingganya
Tema puisi tersebut adalah ....
A. Perang menumbuhkan dendam.
B. Kedamaian tumbuh setelah perang.
C. Perang menimbulkan hutang.
D. Perang mengakibatkan kesengsaraan.
29. Setiap kali bertemu, gadis kecil berkaleng kecil
Senyummu terlalu kekal untuk kenal duka
Tengadah padaku, pada bulan merah jambu
Tapi kotaku jadi hilang, tanpa jiwa
Gadis kecil yang dibicarakan pada puisi tersebut yaitu ....
A. gadis yang membawa kaleng
B. seorang anak kecil
C. seorang gadis pengemis
D. gadis yang selalu tersenyum
30. Perhatikan kutipan puisi berikut!
Sembilan bulan aku dalam kandungan
Engkau lahirkan aku
Engkau rawat hingga tambah besar
Dengan penuh kasih sayang
Ibu engkau ajari aku berjalan
Engkau ajari aku bicara
Engkau bagaikan malaikatku
Dikala aku sedih
Engkau selalu ada menghiburku
Tema puisi tersebut adalah ....
A. kasih ibu
B. ibu adalah malaikat
C. perawat hatiku
D. ibu kandung
31. Untuk menemukan makan dalam sebuah puisi, pembaca harus membaca puisi dengan saksama dan memperhatikan banyak faktor dalam puisi tersebut. Salah satunya adalah....
A. Nilai seni dari pembacaan puisi
B. Penggunaan bahasa
C. Kemampuan seseorang membaca puisi
D. Pendengar merasa terbawa dalam puisi yang dibacakan
32. Perhatikan kutipan puisi berikut!
Ayahku
Ayahku tidak kaya harta
Kekayaannya ialah cita-cita
Dia minyak, dia obor
Kami tinggal memanfaatkannya
Ayahku presiden
Dalam hatiku
Dalam hati kami
Tema puisi tersebut adalah ....
A. kehebatan seorang ayah
B. kebanggan pada ayah
C. kasih sayang seorang ayah
D. kesederhanaan seorang ayah
33. Puisi lama merupakan puisi yang....
A. bebas
B. penyampaiannya terencana
C. berdiri sendiri
D. masih terikat oleh aturan-aturan
34. Perhatikan kutipan puisi berikut!
Nenekku Tercinta
Rasanya nenek masih duduk di tepi jendela
Tanganmu sibuk merenda
Kacamata sebentar-sebentar merosot di hidungmu
Lagi tiga orang cucu
Selalu mengganggumu
Nenekku dengan sabar melayani kami
Nenekku, kenapa engkau cepat tiada?
Tema kutipan puisi tersebut adalah ....
A. kematian seorang cucu
B. kegalauan hati nenek
C. kenangan tentang nenek
D. kesedihan cucu yang terobati
35. Buku yang memuat kumpulan puisi, baik dari seorang penyair atau beberapa penyair, pernyataan tersebut merupakan pengertian dari....
A. pembacaan puisi
B. memahami puisi
C. antologi puisi
D. penilaian puisi
36. Bacalah dengan cermat penggalan puisi berikut!
Ibu
Kalau aku beranjak dewasa,
Kalau aku membutuhkan tempat bertanya,
Kenapa ibu pergi?
Tema penggalan puisi di atas adalah ....
A. kasih sayang ibu
B. kepergian ibu
C. kejengkelan ibu
D. kesedihan ibu
37. Memahami isi puisi adalah upaya awal yang harus dilakukan oleh pembaca puisi untuk mengungkap makna yang....
A. indah
B. tersirat
C. tersurat
D. menarik
38. Perhatikan puisi berikut!
Untuk Presiden Baru
Segala prosesi sudah berlalu
Di pundakmu kini terpikul amanah
Jutaan tangan memohon menengadah
Merajut asa dengan hati penuh gelisah
Harapkan masa depan kian cerah
Kami tak lagi butuh janji
Tak juga butuh panji-panji
Bukalah segala jurus-jurus sakti
Mantapkan rencana tampakkan bukti
Moga bahagia tak lagi sekedar mimpi
Dan derita lama kian hari kian terobati
Tema yang tepat untuk puisi tersebut adalah ....
A. presiden baru
B. harapan perubahan
C. tuntutan bukti janji
D. penderitaan lama
39. Puisi mengungkapkan pikiran dan perasaan penyair secara imajinatif dan disusun dengan mengonsentrasikan kekuatan bahasa dengan....
A. unsur pembangunannya
B. unsur intrinsik
C. unsur ekstrinsik
D. struktur fisik dan struktur batinnya
40. Perhatikan penggalan puisi berikut!
Tuhanku di dalam setiap sembahyangku aku melihat segala bangunan yang kami ciptakan dalam kehidupan, ternyata hanyalah ulat-ulat busuk dan menjijikkan
Tema kutipan puisi di atas adalah ....
A. sembahyang
B. ulat membusuk
C. kehidupan
D. pengakuan dosa
41. Puisi berjudul “aku“ merupakan karya dari....
A. Goenawan Muhammad
B. Chairil Anwar
C. Acep Zamzam
D. H.B. Jasin
Saat Itu
Saat mentari mulai terbit
Itulah awal aku mengenalmu dalam buku
Saat raja siang membakar Itulah awal aku bersamamu
Saat hujan turun dengan lebat
Itulah saat aku menghawatirkanmu
Saat bintang bertabur dan bulan tersenyam
Itulah saat aku memikirkanmu
Saat malam semakin larut
Saat itulah aku merasa takut untuk kehilangan dirimu
Tema puisi tersebut adalah ....
A. orang yang sangat setia
B. keakraban seseorang dengan waktu
C. orang yang sedang marah
D. kerinduan seseorang pada ilmu
43. Memahami isi puisi adalah upaya awal yang harus dilakukan oleh pembaca puisi untuk mengungkap makna yang....
A. indah
B. tersirat
C. tersurat
D. menarik
44. Bacalah puisi berikut!
Fatima
Dilindungi gubuk tua sederhana
Tinggal di sana Fatima dan anaknya
Ditinggal mati suaminya
Anak empat tak berdosa korbannya
Hutang judi ditinggalkannya
Burung-burung telah berkicauan
Dedaunan bermandi embun
Terpikir mulai perjuangan
Tak mulai perjuangan
Roda waktu Fatima takluki
Ditemani keringat dan daki
Hamparan sawah tempat mengais rezeki
Anak-anak tercinta setia menemani
Tema puisi tersebut adalah ....
A. Mengenang suami
B. Semangat juang
C. Gubuk tua sederhana
D. Anak-anak Fatima
45. Pernyataan berikut yang paling tepat untuk mendefinisikan teks puisi adalah ....
A. Bentuk karya sastra yang ditulis dengan khas dan unik; khas karena padat makna, unik karena dapat dibacakan dan dinyayikan.
B. Bentuk karya sastra yang yang khas dan unik; khas karena mengandung bahasa lugas dan unik karena merupakan ungkapan perasaan.
C. Bentuk karya sastra yang ditulis dengan tujuan tertentu yakni untuk dibacakan dan dinyanyikan.
D. Bentuk karya sastra yang ditulis dengan tujuan tertentu yakni penyelesaian diri masalah.
46. Bacalah puisi berikut!
Dalam terik matahari esok hari
Ku masih duduk di sini
Bak seonggok sampah
Tertiup angin kemarau yang membakar jiwa
Tergores luka hingga berdarah-darah
Ingin kumenjerit sekuat tenaga
Namun mulut terbekap oleh pisau kedudukan
Tema puisi tersebut adalah ....
A. Kesanggupan menahan angin
B. Kepasrahan menjalani hidup
C. Keperkasaan menantang bahaya
D. Kesepian menghalau kedudukan
47. Pernyataan berikut yang paling tepat untuk menjelaskan perbedaan teks puisi dengan teks sastra lain cerpen dan novel adalah ....
A. Cerpen dan novel didominasi percakapan tiap tokoh tanpa memberi ruang penulis menyampaikan perasaan sedangkan puisi munri ungkapan perasaan pengarang.
B. Puisi ditulis dengan padat makna melalui kata konkret dan simbol sedang cerpen dan novel ditulis dengan memperhatikan konflik.
C. Pernyataan berikut yang paling tepat untuk menjelaskan perbedaan teks puisi dengan teks sastra lain (cerpen dan novel) adal
D. Puisi disampaikan dengan kronologis waktu sedang cerpen dan novel tidak terdapat kronologis waktu
48. Bacalah kutipan puisi berikut!
Semut itu Begitu kecil tubuhmu
Berangkat bertaut pijak
Gotong royong dalam ketangguhan
Benda sebesar gunung pun kan terangkat
Hidupmu ajarkan kebersamaan
Saling gandeng tangan
Tuk semua urusan
Tema puisi tersebut adalah ...
A. Semangat rakyat
B. Keadilan bersama
C. Keberanian berbuat
D. Makna kebersamaan
49. Yang termasuk unsur lahir pembentuk puisi adalah....
A. pencitraan
B. suasana
C. makna
D. diksi
50. Bacalah kalimat-kalimat berikut!
1) Karya sastra yang ditulis dengan khas yakni tidak berpanjang-panjang.
2) Konflik dihadirkan sebagai inti dari isi puisi sekaligus menjadi pesan penyair.
3) Gaya bahasa dihadirkan untuk menimbulkan kesan sastra dan mempertegas kesan pencitraan bagi pembaca.
4) Dapat disajikan dalam berbagai bentuk demonstrasi seperti dibacakan, dinyanyikan, dan dramakan.
5) Dalam menulis puisi penyair terikat dengan keteraturan bahasa yakni kaidah berbahasa Indonesia yang baik dan benar.
Berdasarkan pernyataan tersebut manakah pernyataan yang tidak tepat menjelaskan teks puisi....
A. (1) dan (2)
B. (1) dan (3)
C. (2) dan (4)
D. (2) dan (5)